BINADOW.COM, PINOGALUMAN – Hujan deras yang mengguyur Kecamatan Pinogaluman KAbupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) selama enam jam sejak Sabtu malam (22/02/2024) membuat Desa Dalapuli Barat terendam banjir. Ketinggian air mencapai 70 hingga 100 cm, merendam rumah warga dan memutus akses di beberapa titik.
Mendengar kabar ini, Ketua Komisi III DPRD Bolmut, Abdul Zamad Lauma, langsung bergerak menuju lokasi bersama istrinya yang juga Kepala Dinas Ketahanan Pangan. Keduanya tiba di Dalapuli Barat saat 21.00 Wita, meninjau langsung kondisi warga yang terdampak.
Di lokasi, Abdul Zamad mendapati bahwa aliran air dari Desa Dalapuli Timur dan Dalapuli Barat semuanya bermuara di wilayah ini, sementara saluran pembuangan tidak mampu menampung debit air yang tinggi. “Masalah ini bukan pertama kali terjadi. Jika tidak ada perbaikan drainase, banjir seperti ini akan terus berulang setiap musim hujan,” ujarnya.
Pasangan suami istri ini menelusuri titik-titik banjir, termasuk rumah keluarga Nani Muhamad di Dusun 3, serta rumah Karim Salamun dan Arif Pakaya yang juga terdampak. Mereka berdiskusi dengan warga mengenai kondisi yang terjadi dan mencatat berbagai keluhan masyarakat.
Meskipun air perlahan mulai surut menjelang dini hari, warga masih khawatir jika hujan kembali turun dengan intensitas tinggi. Kehadiran Abdul Zamad dan istrinya di lokasi pada malam hari menjadi perhatian masyarakat setempat, yang berharap agar pemerintah daerah segera mengambil langkah strategis untuk mengatasi persoalan ini sebelum semakin parah di musim penghujan mendatang.
Penulis: Ramdan Buhang
Posting Komentar untuk "Banjir Rendam Dalapuli Barat, Abdul Zamad Lauma dan Istri Tinjau Langsung di Tengah Malam"