Legislator Boltim Hadir di Tengah Warga, Rahman Salehe Ikut Buka Akses Jalan

Kab. Boltim1169 Dilihat

KOTABUNAN, BINADOW.COM – Aksi tanggap bencana kembali ditunjukkan oleh anggota DPRD Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Rahman Salehe. Ia turun langsung ke lokasi jalan putus akibat banjir di wilayah Panang, Desa Kotabunan, Kecamatan Kotabunan, dalam rangka membantu proses pemulihan pascabencana.

Kehadiran Rahman Salehe bukan semata sebagai wakil rakyat, tapi juga sebagai bagian dari masyarakat Kotabunan. Dari pantauan di lokasi, Rahman tampak aktif bergotong royong bersama warga memindahkan rumah-rumah yang sebelumnya berdiri di bantaran Sungai Kotabunan ke tempat yang lebih aman.

“Kita hadir bukan hanya untuk melihat, tapi ikut bekerja dan merasakan langsung apa yang dialami warga. Ini bagian dari tanggung jawab moral dan sosial kami sebagai wakil rakyat,” ujar Rahman kepada sejumlah awak media, Jumat (2/5/2025).

Tak hanya itu, Rahman juga turut mendampingi Bupati Boltim, Oskar Manoppo, dalam meninjau pembukaan jalur jalan alternatif sebagai solusi sementara atas terputusnya akses jalan penghubung antara Desa Kotabunan dan Bukaka.

Sinergi antara eksekutif dan legislatif ini memberikan suntikan semangat bagi warga terdampak. Banyak warga merasa lebih termotivasi karena melihat pemimpin mereka terlibat langsung di lapangan, bukan hanya hadir secara simbolis.

Kehadiran Rahman Salehe pun dinilai sebagai bentuk nyata kolaborasi antara lembaga legislatif dan eksekutif dalam merespons bencana serta memulihkan aksesibilitas dan kenyamanan warga pascabencana.

Pewarta: Mejikrits Rumewo

Baca Juga  Dinkes Boltim Siaga Kesehatan Pasca Banjir Togid

Komentar