BOLTIM, BINADOW.COM — Semangat gotong royong antarwilayah kembali terlihat dalam penanganan pascabanjir di Desa Togid, Kecamatan Tutuyan. Kali ini datang dari jajaran Pemerintah Desa Dodap Mikasa yang menunjukkan aksi nyata dengan turun langsung ke lokasi bencana.
Dipimpin langsung oleh Sangadi Dodap Mikasa, Andi Ayub Mangoli, S.Pd, seluruh perangkat desa turut serta dalam aksi kemanusiaan membantu warga terdampak banjir. Selain membersihkan rumah-rumah warga dari sisa lumpur dan puing banjir, mereka juga aktif membantu di Pos Dapur Umum yang dikoordinir oleh Pemerintah Kabupaten Boltim bersama Pemerintah Desa Togid.
“Kehadiran kami adalah bentuk kepedulian terhadap saudara-saudara kami yang sedang tertimpa musibah. Ini juga sebagai bentuk solidaritas antar sesama masyarakat Boltim,” ujar Andi Mangoli saat ditemui di lokasi pada Jumat (2/5/2025).
Kontribusi nyata dari Pemdes Dodap Mikasa ini pun mendapat apresiasi dari Pemerintah Desa Togid. Sangadi Felly Mokoginta menyampaikan rasa terima kasihnya atas bantuan dan kehadiran para perangkat desa.
“Kami sangat bersyukur dan berterima kasih atas bantuan dari Pemerintah Desa Dodap Mikasa. Kehadiran mereka membawa semangat baru bagi masyarakat yang sedang menghadapi masa sulit ini,” tutur Felly.
Aksi gotong royong lintas desa seperti ini diharapkan menjadi contoh dan inspirasi bagi seluruh elemen pemerintahan desa di Kabupaten Bolaang Mongondow Timur untuk saling membantu dalam menghadapi bencana dan krisis kemanusiaan.
Pewarta: Rits Rumewo

Presidium KAHMI Bolmut, Meniti karier sebagai Jurnalis sejak 2010, berkomitmen pada dunia jurnalistik. Merekam jejak, mengungkap fakta, dan menyajikan cerita dengan perspektif berbeda.
Komentar